Deteksi Faktor Resiko Diskes Kota Bogor Gelar Pemeriksaan
Oleh : Ade Supriadi
Selasa, 26 Mei 2015 - 09:41:52 WIB

SMK YKTB Bogor, Dinas Kesehatan Kota Bogor hari ini Selasa, 26 Mei 2015 menggelar kegiatan Deteksi Faktor Resiko - Penyakit Tidak menular (FR-PTM) dan pemeriksaan kesehatan lainnya bagi anak sekolah Lanjutan Atas (SLA) untuk wilayah Kecamatan Bogor Tengah dan Kecamatan bogor timur.

kegiatan Deteksi FR-PTM bagi sekolah lanjutan Atas merupakan rangkaian program dinas Kesehatan Kota Bogor yang pelaksanaannya hari ini dipusatkan di SMK YKTB 2 Bogor jalan Dr. Sumeru 42 Bogor. Seperti yang disampaikan leh dr. Lindawati.,MKM selaku Koordinator kegiatan FR-PTM  meliputi pemeriksaan gula darah, kolesterol, Jantung, EKg dan lainnya, adalah rangkaian sebagai upaya pencegahan dini terhadap timbulnya suatu penyakit.

dalam kesempatan ini beberapa sekolah yang diberikan undangan untuk pemeriksaan kesehatan adalah SMK Dasa semesta, SMK Bina Informatika, SMK Yasbam, SMK YKTB 1, SMK Yktb 2, SMK Pembangunan dan SMK Al Azhar. pelaksanaan kegiatan FR-PTM disambut baik oleh siswa dan staff pengajar , "alhamdulillah sekalian cek kesehatan dan gratis lagi " ungkap salah seorang siswi yang ikut diperiksa kesehatannya.